Jumat, 03 Februari 2012

WARNA-WARNI KAMPUS UNISMUH DI BAWAH NAUNGAN SANG SURYA


Oleh :
MUHAMMAD YUSRAN*
Sekretaris Umum Pimpinan Cabang IMM Kota Makassar 2011
Mahasiswa Fak. Teknik Unismuh Makassar

Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar sekarang ini menjadi salah satu kampus yang memiliki daya tarik tersendiri di masyarakat. Itu terbukti dengan banyaknya peminat yang mendaftarkan dirinya untuk kuliah di Unismuh Makassar, baik dari Sulawesi Selatan maupun dari daerah lain khususnya kawasan Indonesia bagian timur.
                Salah satu penyebabnya adalah peran dan eksistensi dari kelembagaan yang ada di unismuh itu sendiri, mulai dari lembaga internal kampus seperti BEM Universitas dan Fakultas, HMJ, dan UKM sampai lembaga Eksternal sekaligus Internal yang di akui di Unismuh yaitu Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) yang merupakan Ortom Muhammadiyah dan mitra Universitas dalam mebangun moralitas serta mengembangkan dakwah Muhammadiyah di kalangan Mahasiswa.
                Sebagaimana yang kita ketahui bersama bahwa hadirnya lembaga-lembaga di kampus merupakan salah satu bukti terjadinya proses pembinaan yang dilakukan oleh pimpinan Universitas dan Fakultas dalam mengembangkan bakat, minat, kreatifitas serta kemandirian mahsiswa di kampus. Oleh karena itu peran kelembagaan di kampus sangat berpengaruh dalam membangun citra dan kredibiltas kampus.
                Namun perlu kita ketahui bahwa kampus Universitas Muhammadiyah Makassar merupakan amal usaha Muhammadiyah yang bertanggung jawab mengembangkan dakwah Muhammadiyah. Oleh karena itu Muhammadiyah menempatkan Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) setiap perguruan tingginya untuk menjadi mitra amal usaha dalam menjadikan kampus sebagai basis kaderisasi muhammmadiyah di kalangan mahasiswa termasuk di Unismuh. 
                    IMM merupakan satu-satunya organisasi Eksternal yang diakui eksistensinya di kampus Unismuh. Tapi terkadang ini sedikit tercederai dengan adanya oragnisasi eksternal lain yang masuk di unismuh dan mengembangkan ideologi mereka. Tak bisa di pungkiri bahwa Unismuh sekarang menjadi sasaran yang empuk bagi setiap organisasi eksternal dalam mencari kader dan membesarkan organisasi mereka. Yang menjadi masalah adalah banyak organisasi eksternal yang ada di unismuh tidak tahu diri, karena banyak di antara mereka yang justru masuk dan mengatur serta mengancam ideologi muhammadiyah. Mereka ingin memanfaatkan nama besar Unismuh dan Muhammadiyah dengan berbagai kepentingan. Inilah yang menjadi tugas besar pimpinan universitas dalam menjaga dan mengawal dakwah muhammadiyah dikampus, karena keberaadan organisasi-organisasi tersebut akan mengancam ideologi muhammadiyah. Kalau pimpinan yang ada di unismuh baik di universitas maupun di fakultas sampai di jurusan tidak tegas terhadap keberadaan mereka, maka para pimpinan di unismuh memiliki dosa yang sangat besar terhadap muhammadiyah.
Kita harus membuka sejarah tentang apa tujuan K.H Ahmad Dahlan dan para Pimpinan Muhammadiyah mendirikan amal usaha khusunya Perguruan Tinggi, tak lain adalah untuk mengembankan dakwah muhammadiyah, dan yang bisa melakukanya adalah Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah yang telah di beri amanah oleh Muhammadiyah di tiap-tiap kampus khususnya di unismuh untuk melakukan proses kaderisasi di perguruan tinggi muhammadiyah, tentunya dengan kerja sama yang baik dengan pimpinan universitas.
Oleh karena itu untuk menjaga dan megamankan ideologi mehammadiyah dari ancaman organisasi luar yang masuk ke unismuh yang tidak berlandaskan ideologi muhammadiyah perlu kerja keras dan ketegasan dari pimpinan universitas sampai jurusan dalam menjalankan aturan kampus tentang keberadaan organisasi luar di unismuh, tentunya dengan membangun komunikasi dan kerja sam dengan IMM sebagi ortom yang bertanggung jawab dalam mengawal dan mengembankan dakwah muhammadiyah di kampus tercinta Universitas Muhammadiyah Makassar.
 Billahi Fii Sabilil Haq Fastabiqul Khaerat 


Pengalaman organisasi *
1.       Ketua Bidang Kader PIKOM IMM Fak. Teknik Unismuh Makassar Periode 2008-2009
2.       Ketua Umum PIKOM IMM Fak. Teknik Unismuh Makassar Periode 2009-2010
3.     Sekretaris Jendral Majelis permusyawaratan mahasiswa (Maperwa) Unismuh Makassar Periode 2009-2010

Tidak ada komentar:

Posting Komentar